Monday, August 15, 2011

Semua Sayang Tissa

sekitar 1 minggu setelah papah keluar dari RS harapan Kita (awal bulan juni 2011), salah satu status bbm temanku TASYA DESITA / ACHA, berubah jadi *klo ga salah seperti ini* "de, jangan tinggalin aku de, pls". dengan foto ruangan ICU, selang dimana2. ketika itu aku hanya bbm, siapa cha? acha bilang, adeku zil.. sakit apa? blm ketahuan sakit apa, tapi ga bisa ngapa2in, aku cuma balas, sabar yah cha. tapi ternyata sampai hari ini TISSA (adeknya Acha) masih di rawat di ICU RSK Dharmais Jakarta. 

tissa terkena penyakit GBS (Guillain Barre Syndrome) adalah penyakit akibat sistem kekebalan tubuh menyerang sistem saraf dan otot termasuk sistem kekebalan tubuh. Penyakit ini menyerang 1 dari 100.000 org setiap tahunnya. Meskipun GBS dpt sembuh spontan namun lama penyakit ini tdk bs diprediksikan dlm hitungan minggu, bulan, atau bahkan tahunan.

Kami.... Sahabat dan saudara dari keluarga Tissa Trinova, memohon bantuan anda semua untuk membantu, dan berpartisipasi dalam mengumpulkan dana untuk pengobatan Tissa. Tissa adalah pasien dari penyakit GBS yg sudah 2 bln ini tumbang melawan GBS. Kami akan sangat berterima kasih, atas setiap bantuan yang anda berikan. Bantuan anda memberikan kami harapan untuk meneruskan pengobatan dan melihat Tissa dan khususnya sahabat kami Tasya tersenyum kembali.
 
Bagi anda yang berniat membanntu dapat menyalurkan bantuan kepada kami melalui:
BCA cabang KCU Tangerang
No rek: 1080774253
a/n Tasya Desita, atau
MANDIRI cabang Ged.601 Angkasa Pura 2 No rek: 116-00-0506804-5
a/n Tasya Desita

Setelah memberikan donasinya, donatur diharapkan mengkonfirmasi dengan format nama-jumlah transfer, agar kami dapat memberikan pertanggung jawaban atas donasi anda. Terima kasih atas bantuannya, semoga anda mendapat berkah dari Tuhan YME.
Cp : Tasya : 081385934000

soal penyakit tissa, juga diliput oleh detik.com, dan ini linknya http://t.co/bMEGgph  
more info bout tissa, visit acha's blog 

cha, yang sabar yah, yang kuat, maaf aku ga bisa bantu apa2, hanya bisa bantu doa, inget cha bahwa God never come too late, never come too early to, HE will come right on time cha.. insya Alloh mukjizat alloh segera dtg buat tissa, km dan kelgmu.. Amin 

 

2 comments:

irlhet said...

Aku udah baca say blog nya temenmu (acha), sedihhhh bangettt, semoga icha bisa cepet sembuh yah n keluarganya diberi kekuatan.. Amien

Zilha said...

iyah ir, memang cukup bikin kita nyeeeess bgt rasanya klo baca blognya si acha.. amin ya robb, terima kasih iir untuk doanya, smg kita selalu diberikan kesehatan oleh Alloh swt.. amin